Ratusan Siswa UPT. SP>SDN 147 Wonorejo Peringati Hari Cuci Tangan Sedunia

Lutim, Jurnalis Online, -Ratusan siswa UPT.SP.SDN 147 Wonorejo peringati Hari Cuci Tangan Sedunia (HCTS) berlangsung di UPT.SP.SDN 147 Wonorejo, Kecamatan Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur, Kamis (18/01/2024).

Kegiatan peringatan HCTS (Hari Cuci Tangan Sedunia) tersebut diisi dengan sosialisasi terkait menjaga kebersihan dan kesehatan melalui hal kecil yaitu mencuci tangan.

Kepala Sekolah UPT.SP SDN 147 Wonorejo, Kholid Tarmidzi, S.Pdi, MM, menyampaikan bahwa, kegiatan PHBS ini bertujuan untuk menumbuhkan perilaku hidup bersih dan sehat  bagi para murid sejak usia dini.

“mencuci tangan merupakan salah satu faktor penting dalam menjaga kebersihan dan kesehatan.karena faktanya banyak penyakit yang disebabkan oleh tangan yang kotor,” ujarnya.

Sementara petugas Sanitasi Lingkungan PKM Mangkutana, Irma, SKM mengatakan, CTPS adalah salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari jemari menggunakan air dan sabun, agar menjadi bersih dan memutus mata rantai kuman.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Petugas Sanitasi Lingkungan PKM Mangkutana, Irma, SKM, Kepala Sekolah UPT.SP.SDN 147 Wonorejo, para Dewan Guru serta semua siswa-siswi SDN 147 Wonorejo. (*)

Liputan : Tim Redaksi

Related posts